Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Sinopsis Gochuumon wa Usagi desu ka? - Anime penuh keimutan


Halo, apa kabar semuanya.. kalian pasti sudah pernah dengar dengan Anime Gochuumon wa Usagi desu ka ini. Siapa juga sih yang tidak kenal dengan Anime yang penuh keimutan ini.

Anime yang dibumbui dengan komedi dan keimutan ini memang tidak mempunyai rating yang cukup bagus dan juga tidak banyak peminatnya. Tapi bagi para umat yang suka dengan keimutan pasti tidak asing lagi dengan Anime Gochuumon wa Usagi desu ka ini.

Sinopsis Anime Gochuumon wa Usagi desu ka?


Berawal saat Hoto Kokoa, seorang gadis yang lucu dan semangat itu pindah ke tempat tinggal barunya karena ingin bersekolah ditempat lain, Cocoa kini tinggal disebuah rumah sekaligus cafe yang bernama Rabbit House. Untuk membalas budi karena ia diperbolehkan tinggal disana Cocoa kini menjadi seorang pekerja di cafe tersebut. Cafe yang penuh keimutan :b

Meski pada awalnya ia tak mengerti dengan hidangan seperti kopi dan hal-hal lainnya, namun disana ia tetap bahagia dan bersemangat untuk menjalani kehidupan barunya, ia sama-sama bekerja dengan anak dari pemiliki cafe tersebut, Kafuu Chino, serta Tedeza Rize yang juga pekerja paruh waktu disana.

Cocoa juga bertemu dengan teman-teman barunya Kirima Sharo & Ujimatsu Chiya yang merupakan saingan mereka yang berasal dari cafe lain. Dari sinilah kehidupan baru Cocoa sebagai penjaga cafe dimulai. Banyak sekali rintangan dan cobaan yang mereka hadapi.

Fakta & Informasi Anime Gochuumon wa Usagi desu ka :


Judul: Gochuumon wa Usagi desu ka?
Japanese: ご注文はうさぎですか?
Skor: 7.60
Produser: Frontier Works, Sotsu, Magic Capsule, Showgate, Houbunsha, NBCUniversal Entertainment Japan, RAY
Tipe: BD
Status: Completed
Total Episode: 12
Durasi: 23 Menit / Episode
Tanggal Rilis: Apr 10, 2014 sampai Jun 26, 2014
Studio: White Fox
Genre: Comedy, Slice of Life

Selain informasi-informasi di atas, kali ini admin juga mau membagikan beberapa informasi tentang karakter kawai yang ada di Anime Gochuumon wa Usagi desu ka ini.

Karakter Imut di Anime Gochuumon wa Usagi desu ka :


1. Kafuu Chino 


Anak dari pemiliki kedai Kopi Kelinci ini memiliki perawakan yang kecil dan sangat imut loh. Tapi saya juga harus berhati-hati agar tidak diciduk oleh FBI atau polisi. Tentu saja Chino sangat ahli dalam meracik sebuah minuman kopi. Secara garis besar, Chino merupakan adik impian para kakak-kakak didunia, selain ahli meracik kopi, ia juga ahli dalam memasak makanan loh.

2. Hoto Cocoa


Karakter yang energik dan periang ini merupakan tokoh cewek yang memiliki aura kakak. Ia pun menginginkan Chino menjadi adiknya. Tentu saja Chino menolak pernyataan dari Cocoa tersebut.

Cocoa sendiri memiliki sifat yang tidak terlalu mahir dalam mengerjakan sesuatu, ia akan selalu panik ketika terjadi sesuatu dan sangat sulit untuk mengatasinya. Disamping itu, Cocoa juga memiliki rasa penasaran yang begitu tinggi terhadap apa yang ingin ia tahu. Dirinya akan menelusuri apa yang dia anggap sebagai sebuah misteri.

3. Chiya Ujimatsu


Chiya merupakan cucu dari pemiliki kopi yang menjadi saingan dari Kedai Kopi milik Chino. Chiya sendiri sering menamai aneka kopi mereka dengan nama yang cukup aneh. Namun hal itu menjadi keunikan dirinya sendiri loh. Selain itu, Chiya juga terbilang begitu polos namun sebenarnya ia juga sering mengerjai Cocoa.

Sekian yang bisa admin sampaikan tentang beberapa informasi mengenai Anime Gochuumon wa Usagi desu ka? Ini. Jika ada yang salah ataupun yang kurang, silahkan kalian komentar dibawah. Arigato,

Post a Comment for "Sinopsis Gochuumon wa Usagi desu ka? - Anime penuh keimutan"